KY Ukur Integritas Hakim di Makassar
Plt. Sekretaris Jenderal KY Ronny Dolfinus Tulak pada Pengukuran Dampak Kinerja KY dan Workshop bertema “Profesionalisme dan Integritas Hakim”, Selasa(13/11) di Aula Pengadilan Tinggi Makassar.

Makassar (Komisi Yudisial) - Guna mengukur tingkat integritas dan kepercayaan masyarakat pada hakim, Komisi Yudisial (KY) kembali melakukan Pengukuran Dampak Kinerja KY dan Workshop bertema “Profesionalisme dan Integritas Hakim”, Selasa(13/11) di Aula Pengadilan Tinggi Makassar. Acara ini dihadiri puluhan hakim dari lingkungaan pengadilan negeri, pengadilan agama, pengadilan tata usaha negara, dan pengadilan militer di wilayah Sulawesi Selatan. 
 
Plt. Sekretaris Jenderal KY Ronny Dolfinus Tulak dalam sambutannya menyampaikan, aspek pengukuran yang dinilai berasal dari aspek  integritas dari diri hakim dan aspek kepercayaan publik yang berasal dari masyarakat.
 
“Bapak dan ibu nanti akan kami minta mengisi kuisioner  pengukuran program peningkatan integritas hakim sebagai salah dari aspek dalam diri hakim,” ujarnya.
 
Lebih lanjut Ronny menjelaskan,  menurut hasil survei yang dilakukan KY sejak tahun 2015 hingga 2017, secara umum kepercayaan publik terhadap hakim secara nasional mendapatkan indeks 7,4. Skala itu berarti hakim tergolong cukup dipercaya.
 
“Indikator ini berasal dari berbagai pertanyaan yang ditanyakan kepada masyarakat tentang persepsinya terhadap hakim secara keseluruhan di tingkat nasional,” tambah Ronny yang juga menjabat sebagai Kepala Biro Perencanaan dan Kepatuhan Internal KY.
 
Pengukuran di tahun 2018 ini kami akan dilaksanakan di tiga tempat, yaitu Sulawesi Selatan, Jawa Timur, dan Nusa Tenggara Barat.
 
Selaku tuan rumah, Ketua Pengadilan Tinggi  Agama Makassar Hj. Aisyah Ismai menyambut baik kegiatan  ini sebagai hal positif. Ia pun berharap dengan adanya program kegiatan ini, maka inegritas hakim semakin terjaga.
 
“Terimakasih kepada Komisi Yudisial telah memberikan pengarahan dan bimbingan dalam peningkatan integritas hakim,” ujarnya. (KY/Eva/Festy)

Berita Terkait