KY Luncurkan Buku Bunga Rampai Optimalisasi Wewenan
KY meluncurkan Buku Bunga Rampai 2016 "Optimalisasi Wewenang Komisi Yudisial dalam Mewujudkan Hakim Berintegritas" di Mega Kuningan, Jakarta, Kamis (13/10).

Jakarta (Komisi Yudisial) - Sebagai rangkaian Ulang Tahun Komisi Yudisial (KY) ke-11. KY meluncurkan Buku Bunga Rampai 2016 "Optimalisasi Wewenang Komisi Yudisial dalam Mewujudkan Hakim Berintegritas" di Mega Kuningan, Jakarta, Kamis (13/10).
 
Sekretaris Jenderal KY Danang Wijayanto dalam sambutanya mengatakan, peluncuran Buku Bunga Rampai ini sebagai sarana transformasi informasi kepada masyarakat dalam upaya mewujudkan peradilan yang bersih dan agung.
 
"Buku ini terbit satu kali setahun, tahun ini peluncurannya sebagai rangkaian ulang tahun KY ke-11," ujar Danang.
 
Menurut Danang, buku ini merupakan kumpulan gagasan Anggota KY periode 2015-2020 dan perspektif dari para pakar dalam mengoptimalkan wewenang KY.
 
"Gagasan dan pemikiran ini dapat menjadi catatan yang berisi realitas, harapan dan tantangan tentang KY," jelasnya.
 
Peluncuran Buku ditandai dengan pembubuhan tanda tangan oleh Ketua KY Aidul Fitriciada Azhari pada cover Buku Bunga Rampai 2016.
 
“Semoga buku ini dapat menjadi bentuk komunikasi dan transformasi informasi antara Komisi Yudisial RI dan masyarakat. Karena bagaimanapun Komisi Yudisial membutuhkan dukungan dari seluruh elemen masyarakat,” harap Aidul.
 
Selain peluncuran buku, juga dilakukan diskusi santai "Optimalisasi Wewenang Komisi Yudisial dalam Mewujudkan Hakim Berintegritas" dengan narasumber Ketua KY Aidul Fitriciada Azhari, Anggota Komisi III DPR RI M. Nasir Djamil, Dirjen Peraturan Perundang-Undangan Kemenkumham Widodo Ekatjahjana, dan Akademisi Fakultas Hukum Universitas Islam Indonesia (FH UII) Suparman Marzuki. (KY/Jaya/Festy)

Berita Terkait