Penghubung KY Wilayah Kalimantan Timur Ikuti Jalan Santai Sambil Kampanye Peradilan Bersih
Penghubung Komisi Yudisial (KY) wilayah Kalimantan Timur bekerja sama dengan mahasiswa Praktik Kerja Lapangan Fakulktas Syariah UINSI Samarinda ikut memeriahkan acara jalan santai di GOR Kadri Oening Sempaja Samarinda sambil memberikan edukasi terkait wewenang dan tugas KY kepada publik, Minggu (1/10).

Samarinda (Komisi Yudisial) – Penghubung Komisi Yudisial (KY) wilayah Kalimantan Timur bekerja sama dengan mahasiswa Praktik Kerja Lapangan Fakulktas Syariah UINSI Samarinda ikut memeriahkan acara jalan santai di GOR Kadri Oening Sempaja Samarinda sambil memberikan edukasi terkait wewenang dan tugas KY kepada publik, Minggu (1/10). 

“Kegiatan ini untuk mendekatkan KY kepada publik dan para pencari keadilan khususnya, serta meningkatkan peran serta publik ikut serta membangun peradilan bersih di Kalimantan Timur," ujar Plt. Koordinator Penghubung KY Kalimantan Timur Ghofur.

Selain diberikan penjelasan mengenai KY, tak sedikit pengunjung yang berhenti sejenak untuk konsultasi lebih lanjut. Acara ini juga diisi dengan kuis untuk mengetahui sejauh mana pemahaman publik tentang KY.

“Mahasiswa Praktik Kerja Lapangan Fakulktas Syariah UINSI Samarinda ikut bersinergi bersama Penghubung KY Kalimantan Timur untuk mengampanyekan peradilan bersih dan memberikan pemahaman tentang peran penting Komisi Yudisial dalam menjaga marwah peradilan. Semoga KY tetap eksis dan berkontribusi pada negeri,” harap Andi Ketua PKL UINSI (KY/Ghofur/Festy).


Berita Terkait